Saidalesha - Jadwal Piala Sudirman 2015 kali ini akan disiarkan langsung di NET TV. Stasiun TV yang satu ini juga merupakan salah satu sponsor klub juara ISL musim lalu, yakni Persib Bandung. Berbicara mengenai sepakbola dalam negeri, saat ini memang status sepakbola Indonesia di FIFA sedang disanksi akibat permasalahan antara PSSI dan juga Menpora. Kompetisi pun sempat vakum selama beberapa bulan. Dan akhirnya rasa rindu masyarakat terhadap pertandingan-pertandingan di kompetisi sepakbola Indonesia mulai terbayarkan dengan hadirnya Piala Presiden 2015 beberapa waktu yang lalu dan juga menobatkan Persib sebagai tim juara dan Sriwijaya FC sebagai runner up. Di bulan November 2015 ini pun masyarakat akan disuguhi berbagai pertandingan yang menarik di kompetisi Piala Sudirman 2015 hingga bulan Januari 2016.
Berbeda dengan Piala Presiden, Jadwal Piala Sudirman 2015 ini lebih lama dan diisi oleh lebih banyak klub yang terbagi atas Grup A di kota Malang, dan Grup B di Bali, serta Grup C yang menjadi tuan rumah adalah kota Surabaya. Menurut Saidalesha, Piala Sudirman akan lebih ketat dibanding Piala Presiden, karena kehadiran beberapa tim kuat yang tidak ikut berkompetisi di Piala Presiden lalu, yakni ada Persipura, Persija, dan tim lainnya. Babak penyisihan Piala Jenderal Sudirman sendiri dimulai pada tanggal 10 November 2015 dengan mempertemukan Arema Cronus melawan Persegres, kemudian pertandingan babak semifinal akan dilangsungkan pada 9 Januari 2016 serta partai final yang dilaksanakan pada 24 Januari.
Jadwal Piala Sudirman
GRUP A
10 November
Arema Cronus vs Persegres pukul 20.00 WIB
16 November
Arema vs PBR pukul 19.30 WIB
19 November
Sriwijaya FC vs Persegres pukul 15.00 WIB
Persija vs PBR pukul 19.00 WIB
22 November
Persegres vs PBR pukul 15.00 WIB
Arema vs Sriwijaya FC pukul 19.00 WIB
25 November
Sriwijaya FC vs Persija pukul 19.30 WIB
28 November
PBR vs Sriwijaya pukul 15.00 WIB
Arema vs Persija pukul 19.30 WIB
1 Desember
Persija vs Persegres pukul 19.30
JADWAL GRUP B
14 November
Mitra Kukar vs PSM pukul 15.00 WIB
Bali United vs Persipura pukul 19.30 WIB
17 November
Semen Padang vs Persipura pukul 19.30 WIB
20 November
Semen Padang vs PSM Makassar pukul 13.00 WIB
Bali United vs Mitra Kukar pukul 19.30 WIB
23 November
Semen Padang vs Mitra Kukar pukul 15.00 WIB
Persipura vs PSM pukul 18.00 WIB
26 November
Bali United vs Mitra Kukar pukul 19.30 WIB
29 November
Bali United vs PSM Makassar pukul 15.00 WIB
Semen Padang vs Persipura pukul 19.30 WIB
JADWAL PIALA SUDIRMAN GRUP C
15 November
Surabaya United vs PS TNI pukul 15.00 WIB
Persela vs Persib pukul 19.30 WIB
18 November
Borneo FC vs PS TNI pukul 19.30 WIB
21 November
Persela vs Borneo FC pukul 15.00 WIB
Surabaya United vs Persib pukul 19.30 WIB
24 November
Persela vs PS TNI pukul 19.30 WIB
27 November
Surabaya United vs Persela pukul 15.00 WIB
Persib vs Borneo FC pukul 19.30 WIB
30 November
Surabaya United vs Borneo FC pukul 15.00 WIB
Persib vs PS TNI pukul 19.30 WIB
12-20 Desember
Babak 8 Besar
9 Januari 2016
Babak Semifinal
24 Januari 2016
Babak Final Piala Jenderal Sudirman
Cukup banyak bukan pertandingan yang akan dilangsungkan di kompetisi Piala Jenderal Sudirman ini? Wah, sepertinya kompetisi ini akan berlangsung lebih ketat dan menarik lagi. Semoga Jadwal Piala Sudirman 2015 di NET TV ini bermanfaat dan bisa menjadi tayangan sepakbola yang menghibur.